BOGOR, Denting.id – Aksi warga menanam pohon pisang di tengah Jalan Asmawi, Gunungsindur, Bogor, akhirnya membuahkan hasil. Jalan yang selama ini dibiarkan rusak mendadak diperbaiki setelah truk tambang tidak bisa melintas. Perbaikan sementara dilakukan oleh pihak perusahaan tambang pada Selasa (10/12/2024) dengan menimbun jalan menggunakan pasir dan batu.
“Iya, kemarin truk gak bisa pada lewat, sekarang mulai diperbaiki oleh perusahaan tambang,” ujar Ujang, salah satu warga setempat, kepada Radar Bogor, Selasa (10/12/2024).
Menurut Ujang, kondisi jalan yang rusak parah sebenarnya sudah berlangsung lama. Namun, perbaikan baru dilakukan setelah truk tambang terhenti karena kerusakan semakin parah. “Padahal jalan udah kayak kolam, tapi baru sekarang diperbaiki. Syukurlah meski sementara, lebih baik daripada sebelumnya,” tuturnya.
Baca juga : Bus Listrik Gratis Segera Meluncur di Kabupaten Bogor , Ini Rute dan Jadwal Uji Coba
Pantauan Radar Bogor di lokasi menunjukkan alat berat dari perusahaan tambang sedang meratakan batu di jalan tersebut.
Sebelumnya, pada Senin (9/12/2024), aktivitas truk tambang sempat lumpuh total. Antrean panjang truk pengangkut hasil tambang terlihat memenuhi ruas Jalan Asmawi yang rusak parah dan ditanami pohon pisang oleh warga sebagai bentuk protes pada Minggu (8/12/2024). Kondisi ini memicu kekacauan lalu lintas, memaksa kendaraan lain menggunakan jalur berlawanan.
Aksi ini sempat terekam dalam video yang viral di sejumlah grup WhatsApp, memperlihatkan antrean truk tambang yang terjebak di jalan rusak. Warga berharap perbaikan jalan kali ini tidak hanya bersifat sementara, melainkan dilakukan dengan perencanaan matang agar kerusakan tidak terus terulang.