BOGOR, Denting.id – Satlantas Polres Bogor membebastugaskan salah satu anggotanya yang terlibat dalam pengawalan dua sejoli yang tengah pacaran menggunakan motor Patwal kepolisian di wilayah Puncak, Bogor. Pembebastugasan dilakukan setelah sebuah video TikTok yang diunggah oleh akun @bukainlah viral di media sosial, memperlihatkan dua sejoli yang tengah asyik mengabadikan momen mereka sementara polisi mengawal mereka di tengah kemacetan jalur Puncak.
Baca juga : BPS Kabupaten Bogor Catat TPAK Tahun 2024 Sebesar 66,30 Persen
Kasatlantas Polres Bogor, AKP Rizky Guntama Ganda Permana, mengatakan bahwa anggotanya kini tengah diproses oleh Propam. “Kami proses (anggota) di Propam, kemudian kami bebas tugaskan dari tugasnya sebagai pengawal,” ungkapnya, Senin (16/12/2024).
Rizky juga memberikan klarifikasi terkait isi video yang beredar. Menurutnya, video tersebut tidak menggambarkan situasi yang sebenarnya, di mana polisi mengawal pasangan yang sedang pacaran di tengah kemacetan. Ia menegaskan bahwa pengunggah video telah memberikan klarifikasi atas peristiwa tersebut.
Baca juga : Satlantas Polres Bogor Siapkan Rekayasa Lalu Lintas dan Ratusan Personel untuk Libur Nataru di Puncak
“Kemarin sudah kami panggil yang membuat video tersebut, dan sudah membuat klarifikasi. Klarifikasi bisa cek di akun TikToknya. Untuk anggota kami sudah tindak tegas. Sebenarnya kami ingin membantu, tetapi mungkin ada kesalahpahaman atau konten yang ingin dibuat oleh pengunggah video,” jelas Rizky.
Ia juga menegaskan bahwa anggotanya yang terlibat tidak mengawal pasangan yang sedang pacaran. Rizky berharap agar masyarakat lebih bijak dalam menggunakan media sosial, mengingat kemudahan konten menjadi viral.
“Ke depan, saya harap semua pihak bisa lebih baik dan bijaksana dalam menggunakan media sosial serta memerlukan bantuan dari pihak kepolisian,” tutupnya.