Jakarta, Denting.id – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tengah menyelidiki pihak yang diduga memasang spanduk-spanduk berisi serangan terhadap partai dan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Ketua DPP PDIP Ronny Talapessy menyatakan bahwa aksi tersebut dilakukan secara terorganisasi.
“Kita sedang telusuri. Yang jelas aksi pemasangan spanduk ini sangat terorganisir,” ujar Ronny pada Jumat (20/12/2024).
Baca juga : Guru di Magetan Viral Jalan Kaki Lintas Provinsi untuk Penuhi Nazar Mutasi
Ronny mencurigai bahwa pelaku di balik pemasangan spanduk-spanduk itu adalah pihak yang merasa terganggu oleh keputusan Megawati di internal partai, terutama dalam menindak tegas kader yang dinilai melanggar konstitusi partai.
Baca juga : Dishub Kota Bogor dan Satlantas Polresta Gelar Ramp Check Jelang Nataru
“Siapa pelakunya? Dugaan saya mereka adalah pihak-pihak yang merasa terganggu dengan ketegasan dan konsistensi Ibu Megawati Soekarnoputri terhadap persoalan-persoalan kebangsaan belakangan ini, terutama terhadap upaya-upaya mengangkangi demokrasi dan konstitusi,” ungkapnya.
Ronny menambahkan, meskipun PDIP telah mencoba melaporkan masalah ini ke Polda Metro Jaya, laporan mereka belum diterima. Namun, partai tetap meminta kepolisian untuk bertindak.
Baca juga : Swargiloka Waterland, Spot Wisata Air Bogor dengan HTM Rp10 Ribu, Kental Nuansa Alam
“Walaupun laporan kami belum diterima, kami tetap meminta aparat kepolisian bertindak, karena itu adalah bentuk provokasi. Pelakunya harus ditangkap karena spanduk-spanduk itu menyerang ketua umum partai kami yang sah, dan isinya memprovokasi pendukung dan kader kami,” tegas Ronny.
Sebelumnya, PDIP menggelar konferensi pers untuk menyampaikan keprihatinan atas munculnya spanduk-spanduk tersebut. Spanduk yang memuat kritik terhadap partai dan Megawati itu ditemukan di sejumlah jalan strategis di Jakarta.
Baca juga : Viral, Ibu Kantin Buang Dagangan Siswa di MTs Nurul Huda Brebes, Picu Mediasi Pihak Berwenang
“Menurut kami, sesuatu yang bersifat anomali. Di mana di berbagai tempat kita melihat bertebarannya spanduk-spanduk yang menyerang kehormatan dan kewibawaan partai, khususnya mempertanyakan tentang legalitas dari DPP PDI Perjuangan,” ujarnya.
PDIP menduga pemasangan spanduk ini dilakukan oleh kelompok terorganisasi yang memiliki kekuatan logistik cukup besar. Oleh karena itu, PDIP meminta kepolisian bertindak tegas untuk mengusut dalang di balik aksi ini.