Wisata Melejit Akhir Tahun, Iwan Suryawan Ingatkan Ancaman Inflasi

Bandung, Denting.id – Menjelang Desember, Jawa Barat bersiap menerima lonjakan wisatawan. Berdasarkan data historis, pergerakan wisata di Jabar dapat melampaui 60 juta kunjungan per tahun, dengan puncak terjadi pada akhir tahun.

Wakil Ketua DPRD Jabar, Iwan Suryawan, menilai lonjakan ini akan berdampak besar pada peningkatan PAD dari pajak hotel dan restoran, terutama di Bandung Raya, Bogor, dan Cirebon.

Namun ia mengingatkan agar pemerintah mewaspadai risiko inflasi imbas lonjakan permintaan masyarakat.

Baca juga: Serapan APBD Jadi Sorotan, Iwan Suryawan: Rp35 Triliun Harus Terserap Optimal

“TPID harus bekerja ekstra menjaga harga pangan tetap terkendali. Jangan sampai kenaikan permintaan justru memicu inflasi yang merugikan warga,” tegasnya.

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *