Libur Natal Padati Kota Wisata, Arus Kendaraan ke Batu Melonjak 150 Persen

Kota Batu, Jawa Timur, denting.id — Momen libur Hari Raya Natal 2025 membawa lonjakan signifikan arus kendaraan menuju Kota Batu. Kepolisian Resor (Polres) Batu mencatat jumlah kendaraan yang masuk ke kawasan wisata tersebut meningkat hingga 150 persen dibandingkan hari biasa.

Perwira Pengendali Tim Urai Polres Batu Ipda Agus Atang Wibowo menyebutkan, sejak pukul 07.00 WIB hingga siang hari, sekitar 6.000 kendaraan tercatat memasuki Kota Batu.

“Jumlah kendaraan yang masuk sekitar 6.000 unit. Jika dibandingkan hari biasa, peningkatannya mencapai 150 persen,” kata Atang, Kamis.

Meski demikian, lonjakan arus kendaraan tersebut belum menimbulkan kemacetan parah di jalur-jalur utama menuju destinasi wisata. Atang menjelaskan, kendaraan masuk secara bertahap sehingga arus lalu lintas masih bergerak dengan kecepatan sekitar 20 hingga 30 kilometer per jam.

Menurutnya, kepadatan lalu lintas yang sempat terjadi lebih disebabkan oleh aktivitas keluar-masuk kendaraan menuju rumah makan dan kawasan wisata, khususnya di Jalan Ir Soekarno serta di sekitar destinasi Jatim Park 3.

“Lalu lintas merambat tapi tidak berhenti. Biasanya terjadi saat jam makan siang, terutama di sekitar rumah makan seperti Mbok Sri, Pondok Desa, Hotplate, dan Sate Kelinci,” ujarnya.

Polres Batu memprediksi puncak kepadatan arus lalu lintas akan terjadi pada Sabtu (27/12) dan Minggu (28/12). Untuk mengantisipasi hal tersebut, kepolisian telah menyiapkan sejumlah strategi pengaturan lalu lintas.

Salah satunya dengan menyediakan jalur alternatif bagi kendaraan yang masuk dan keluar Kota Batu, baik dari arah Kota Malang maupun dari Kota Surabaya melalui Tol Singosari.

“Dari Malang bisa melalui Areng-Areng menuju Proliman, lalu naik ke Batu. Sementara dari Surabaya, kendaraan bisa keluar di Simpang 3 Pendem dan mengikuti rambu menuju jalur alternatif ke Tugu Gentong atau Predator Fun Park,” tuturnya.

Polres Batu mengimbau pengguna jalan untuk mematuhi rambu lalu lintas dan mengikuti arahan petugas demi kelancaran dan keselamatan selama masa libur Natal.

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *