John Herdman Ungkap Alasan Terima Tantangan Latih Timnas Indonesia: Terkesan Proyek PSSI dan Gairah Suporter

Denting.id – Pelatih baru Timnas Indonesia, John Herdman, akhirnya membeberkan alasan di balik keputusannya menerima tawaran melatih skuad Garuda. Juru taktik asal Inggris itu resmi diumumkan PSSI sebagai pelatih tim nasional pada Sabtu (3/1/2026).

Herdman ditunjuk sebagai pengganti Patrick Kluivert yang mundur melalui mekanisme mutual termination pada Oktober lalu, usai gagal membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026. Kehadiran Herdman diharapkan mampu membawa arah baru, mengingat rekam jejaknya yang berpengalaman mengantar tim menembus ajang Piala Dunia.

Berbicara soal keputusannya menerima pinangan PSSI setelah menganggur sejak berpisah dengan Toronto pada November 2024, Herdman menegaskan proyek yang ditawarkan federasi sepak bola Indonesia menjadi faktor utama.

“Ini tentang menemukan proyek yang tepat, proyek yang bisa saya rasakan gairah dan intensitas penggemarnya,” ujar Herdman, dikutip dari media Kanada, The Canadian Press.

Tak hanya itu, sikap dan pendekatan PSSI juga memperkuat keyakinannya. Pelatih berusia 50 tahun tersebut mengaku terkesan dengan semangat serta komitmen federasi dalam mewujudkan target besar, termasuk merekrut pelatih yang memiliki pengalaman dalam kualifikasi Piala Dunia.

Dalam laporan The Canadian Press, Herdman menilai PSSI menunjukkan keseriusan tinggi dan visi yang jelas, sesuatu yang sejalan dengan ambisinya sebagai pelatih.

Terkait skuad Garuda, Herdman memandang Timnas Indonesia memiliki potensi besar. Ia bahkan menyebut kondisi Indonesia mirip dengan Kanada, tim yang pernah ia bawa lolos ke Piala Dunia 2022 sekaligus mengakhiri penantian selama 36 tahun tampil di ajang tersebut.

“Dari yang saya lihat, talent pool-nya ada di sana (di Indonesia). Suasananya sangat mirip dengan Kanada. Negara besar, dengan banyak potensi pemain lokal, juga kemampuan untuk merekrut pemain dwikewarganegaraan,” ungkap Herdman.

Sementara itu, John Herdman dijadwalkan bertolak ke Indonesia pada pekan depan untuk menghadiri konferensi pers perkenalannya sebagai pelatih baru Timnas Indonesia. Ia juga menegaskan pentingnya memahami budaya lokal sebagai bagian tak terpisahkan dari sepak bola nasional.

“Menurut saya, jelas hal yang penting untuk mempelajari budaya (Indonesia) dan sepenuhnya terlibat di dalamnya,” kata Herdman.

Baca juga: PSSI Belum Umumkan Asisten Lokal John Herdman, Transfer Ilmu Jadi Sorotan

“Kita benar-benar harus memahami orang-orang di sana serta adat istiadatnya agar bisa menciptakan koneksi,” pungkasnya.

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *