Denting.id – Inter Milan gagal mengamankan kemenangan penuh saat menjamu Napoli pada lanjutan pekan ke-20 Liga Italia Serie A. Duel sengit yang berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Minggu (11/1/2026) waktu setempat, berakhir dengan skor imbang 2-2.
Meski hanya meraih satu poin, hasil tersebut sudah cukup bagi Nerazzurri untuk mempertahankan posisi mereka di puncak klasemen sementara Serie A. Inter kini mengoleksi 43 poin dari 19 pertandingan, unggul empat angka atas Napoli yang menempati peringkat ketiga.
Bermain di hadapan pendukung sendiri, Inter Milan tampil menekan sejak menit awal pertandingan. Tekanan tinggi tersebut langsung membuahkan hasil saat laga baru berjalan sembilan menit. Federico Dimarco sukses membuka keunggulan tuan rumah setelah memaksimalkan umpan matang dari Marcus Thuram, mengubah skor menjadi 1-0.
Gol cepat itu semakin meningkatkan kepercayaan diri Inter. Sejumlah peluang kembali tercipta melalui pergerakan Thuram dan lini tengah Inter, namun belum mampu menambah keunggulan.
Napoli perlahan bangkit dan berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-26. Scott McTominay mencatatkan namanya di papan skor lewat sepakan akurat setelah menerima umpan lambung dari Eljif Elmas, sekaligus membuat skor berubah menjadi 1-1.
Menjelang turun minum, Inter hampir kembali unggul melalui sundulan Thuram. Namun peluang emas tersebut masih dapat digagalkan oleh kiper Napoli, Vanja Milinkovic-Savic. Hingga babak pertama usai, skor tetap imbang.
Memasuki paruh kedua, Napoli tampil lebih dominan dan mencoba mengambil alih jalannya pertandingan. Peluang sempat hadir melalui sepakan Rasmus Højlund, namun bola masih melenceng dari sasaran.
Inter kemudian merespons dengan meningkatkan intensitas serangan. Federico Dimarco dan Alessandro Bastoni silih berganti mengancam gawang Napoli, meski belum membuahkan gol. Kebuntuan Inter akhirnya pecah pada menit ke-73 setelah wasit menunjuk titik putih akibat pelanggaran di kotak penalti Napoli. Hakan Çalhanoğlu yang maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya dan membawa Inter unggul 2-1.
Namun keunggulan tersebut tak bertahan lama. Napoli kembali menunjukkan mental kuat dengan menyamakan kedudukan pada menit ke-81. Scott McTominay mencetak gol keduanya di laga ini usai memanfaatkan umpan dari Noa Lang, sekaligus membuat skor kembali imbang 2-2.
Baca juga: Inter vs Napoli Penentu Arah Scudetto, Nerazzurri Diunggulkan di San Siro
Di menit-menit akhir pertandingan, Inter nyaris memastikan kemenangan. Henrikh Mkhitaryan melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti, namun bola hanya membentur tiang gawang. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-2 tak berubah dan kedua tim harus puas berbagi poin dalam laga bertempo tinggi tersebut.

