Jakarta, denting.id – Suasana akrab mewarnai pertemuan Presiden RI Prabowo Subianto dengan Raja Inggris Charles III dalam forum filantropi lingkungan Indonesia–Inggris di Lancaster House, London, Rabu siang waktu setempat. Dalam momen tersebut, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya tampak kembali berbincang langsung dengan Raja Charles III.
Berdasarkan pantauan pewarta foto Antara, Presiden Prabowo menyambut dan menyalami Raja Charles III saat tiba di lokasi acara. Momen pertemuan kedua pemimpin itu turut diabadikan oleh para jurnalis serta fotografer resmi Kerajaan Inggris yang berada di area belakang Presiden Prabowo.
Presiden Prabowo dan Raja Charles III kemudian berjalan bersama memasuki ruangan sambil berbincang ringan. Keduanya sempat mengambil cangkir teh sebelum menuju ruang utama untuk bertemu para filantropi yang berfokus pada isu konservasi dan pelestarian lingkungan.
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Prabowo memperkenalkan putranya, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Hediprasetyo, kepada Raja Charles III. Kepala Negara juga mengenalkan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, yang langsung disambut Raja Charles III dengan jabat tangan dan perbincangan singkat.
Presiden Prabowo selanjutnya memperkenalkan sejumlah pejabat lainnya, antara lain Utusan Khusus Presiden Bidang Iklim dan Energi Hashim Djojohadikusumo, Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq, Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni, serta Wakil Ketua Komisi I DPR RI Budisatrio Djiwandono.
Pertemuan di Lancaster House tersebut merupakan pertemuan kedua antara Presiden Prabowo dan Raja Charles III, setelah pertemuan perdana yang berlangsung di Istana Buckingham pada November 2024.
Dalam pertemuan lanjutan ini, kedua pemimpin membahas berbagai isu lingkungan, termasuk upaya konservasi gajah. Raja Charles III diketahui masih menjabat sebagai pembina (patron) World Wildlife Fund (WWF)-UK, peran yang telah dijalaninya sejak masih berstatus sebagai Pangeran.

