HUMPROPUB, Denting.id – Pimpinan DPRD Kota Bogor sepakat mengalihfungsikan sementara bus operasional mereka untuk mendukung layanan transportasi BisKita Trans Pakuan yang saat ini berhenti beroperasi. Keputusan ini diambil guna memastikan pelayanan transportasi dasar bagi masyarakat tetap berjalan.
Ketua DPRD Kota Bogor, Adityawarman Adil, menyampaikan pihaknya akan segera berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Bogor dan Dinas Perhubungan untuk menggunakan bus operasional DPRD.
Baca juga : Pemda Didesak Serius, Iwan Suryawan Tuntut Pemerataan Pendidikan di Jabar
“Kami dari pimpinan sepakat bahwa pelayanan dasar kepada masyarakat harus terus berjalan. Kami merasa bertanggung jawab, dan solusi sementara adalah penggunaan bus operasional dewan,” ujar Adityawarman pada Jumat (3/1/2025).
Adityawarman berharap empat unit bus operasional DPRD Kota Bogor dapat mulai beroperasi pada Senin (6/1/2025) mendatang. Hal ini dinilai mendesak, mengingat kegiatan belajar mengajar (KBM) di Kota Bogor akan kembali dimulai.
Baca juga : Viral Video Preman Bergelantungan di Truk, Sopir Tetap Tancap Gas ke Polisi
“Minggu depan sekolah sudah masuk, pengguna BisKita juga kebanyakan anak-anak sekolah. Sehingga kami berharap bus dewan bisa langsung beroperasi minggu depan,” tambahnya.
Adityawarman juga menyebut banyaknya aspirasi masyarakat yang meminta operasional BisKita tetap berjalan.
Sementara itu, Wakil Ketua I DPRD Kota Bogor, M. Rusli Prihatevy, mengungkapkan bahwa DPRD telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp10 miliar sebagai subsidi buy the service (BTS) untuk mendukung operasional BisKita Trans Pakuan pada tahun 2025.
Baca juga : Pemberhentian Operasional Biskita Transpakuan Disorot DPRD Kota Bogor
“DPRD melalui Komisi II akan segera menggelar rapat dengan berbagai pihak untuk mencari solusi agar layanan transportasi ini tetap berjalan,” ujar Rusli.
Keputusan ini mencerminkan komitmen DPRD Kota Bogor dalam memastikan layanan transportasi publik yang andal dan memadai bagi masyarakat tetap tersedia, khususnya menjelang dimulainya aktivitas sekolah.